bukuusaha.id - Unity adalah sebuah software atau aplikasi yang digunakan untuk membuat game. Unity berbasis Multi Platform, yang berarti aplikasi ini dapat beroperasi pada banyak sistem operasi dan sanggup membuat game ke dalam banyak format, misalnya seperti : exe, apk, dan lain-lain sebagainya. Bahkan tidak hanya game yang casual saja, dengan Unity kita juga bisa membuat game VR atau Virtual Reality.
Baca juga : Tombol Shortcut Windows yang Wajib Kamu Ketahui
Unity memiliki desain tampilan dan penggunaan yang mudah digunakan. Editor pada Unity dibuat dengan graphical user interface (GUI) yang sangat sederhana. Unity adalah salah satu game engine yang di kembangkan oleh developer Unity Technologies untuk keperluan dalam membuat sebuah game di berbagai platform seperti window, Linux, Mac os, Android, ios, Playstation 3, Playstation 4, atau WebGl.
Unity menjadi salah satu aplikasi game engine terbaik, karena memiliki banyak fitur yang memudahkan kita untuk membuat sebuah game.
Sejarah Unity
Unity Technologies dibangun pertama kali pada tahun 2004 oleh David Helgason (CEO), Joachim Ante (CTO), dan Nicholas Francis (CCO), di kota Copenhagen, Denmark sesudah game pertama mereka yaitu GooBall, gagal lagi dalam meraih kesuksesan. Ketiganya menyadari pentingnya nilai dari sebuah mesin/engine dan juga tools dalam pengembangan game dan memiliki rencana untuk menciptakan sebuah mesin yang dapat digunakan oleh semua orang.
Baca juga : Pentingnya Power Supply untuk Komputer
Pada tahun 2008, Unity melihat kebangkitan dari iPhone dan menjadi game engine pertama yang melaksanakan dukungan penuh pada platform iPhone tersebut. Unity kini digunakan oleh 53.1% developers (termasuk juga dengan mobile game developer) dengan ratusan gamenya yang telah dirilis baik untuk iOS maupun Android.
Pada tahun 2009, Unity mulai meluncurkan produk produk mereka secara gratis. Jumlah developer yang mendaftar melonjak drastis semenjak pengumumannya tersebut. Pada bulan April 2012, Unity mencapai popularitas yang sangat tinggi dengan bergabungnya lebih dari 1 juta developer.
Baca juga : Merawat Processor: Bagaimana Menghindari Overheating pada CPU Anda
Fungsi Unity
(sumber ilustrasi gambar : https://dotnet.microsoft.com/en-us/apps/games/unity)